Header Ads

Cara Membuat Alat Elektronik Sederhana dari Barang Bekas

Barang bekas..???

Barang bekas yang kadang-kadang kita tak hiraukan bila dikelola dengan bagus mampu menjadi suatu barang yang mempunyai nilai yang tinggi. gitu sih katanya.. 

Tapi bagi yang hoby elektronik, pastinya berfikir lebih fokus untuk membuat barang-barang bekas menjadi peralatan elektronik sederhana yang tentunya lebih kreatif dan berguna. Urusan nilai tinggi itu bonus, yang penting tetap berkarya..

Okelah, kita bahas, apa-apa saja Alat Elektronik Sederhana dari Barang Bekas yang bisa kita olah..

1. Membuat AC Sederhana 

Bahan-Bahan

  • Adaptor 12 volt
  • Kipas bekas komputer 12 volt
  • Wadah kerupuk plastik, atau bisa juga wadah lainnya
  • Jack adaptor, bisa juga menggunakan port USB female
  • Isolasi
  • Solder dan timah
  • Es batu
Berikut ini adalah skema dalam membuat AC sederhana menggunakan barang bekas. Skema ini bisa di modif sesuai kebutuhan, namun prinsipnya harus tetap sama.



Setelah kipas terpasang dalam wadah dan semuanya sudah berfungsi dengan baik, anda bisa memasukkan es batu ke dalam wadah, kemudian nyalakan AC tersebut. Letakkan AC di ruang panas dengan penempatan yang strategis agar suhu dinginnya menyebar dengan sempurna.




2. Kipas Angin

Selain AC sederhana, anda juga dapat membuat kipas angin sederhana dari barang bekas. Pada prinsipnya kipas angin ini bekerja dengan USB. Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat kipas angin ini juga cukup sederhana yaitu 

  • CD/DVD bekas, 
  • pipa bekas berukuran kecil atau selongsong bekas tissue 
  • kabel, 
  • gir, 
  • tutup botol/gabus
  • dynamo DC
  • lem, 
  • obeng, dan 
  • gunting. 
Cara Merakitnya :
  • Buatlah pola sebanyak 8 garis padaCD/DVD lalu gunting pola garis tersebut sehingga membentuk seperti sebuah kipas. seperti gambar berikut. Lalu panaskan di atas lilin, sambil digoyang-goyang dan dipuntir. hingga membentuk baling-baling kipas angin.

  • Lubangi tutup botol munuman dengan solder dan satukan dengan motor DC seperti pada gambar dibawah ini

  • Pemasangan kabel, Kupaslah kabel USB bekas dan potong kabel berwarna hijau dan putih sehingga yang tersisa hanya kabel merah dan hitam. sehingga yang tersisa hanya kabel merah dan hitam. Kabel merah adalah (+5V) dan hitam itu ground (0V) dan solder ke dinamo DC.



  • Terakhir, tinggal satukan dinamo dengan baling-baling dengan menggunakan lem tembak.



Okedeh... Rangkaian inti kipas angin sederhana ini sudah selesai. berikutnya tinggal finishing akhir yaitu tempat dudukannya saja bisa dipilih beberapa model dibawah ini :




Untuk hari ini dua ide aja ya.. kapan-kapan kita kutip lagi ide-ide yang lain.. makasih atas kunjungannya..

2 komentar: